Prabowo, Agung (2021) PERANCANGAN SISTEM INFORMASI TATA KELOLA AGENDA KELAS BERBASIS WEBSITE PADA SMK GENERASI MADANI. Diploma thesis, UNUSIA.
![[thumbnail of Agung Prabowo-INF16020017.pdf]](https://repository.unusia.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Agung Prabowo-INF16020017.pdf
Download (2MB)
Abstract
SMK Generasi Madani adalah sekolah menengah kejuruan dengan enam kelas yaitu kelas X (sepuluh) dua kelas, kelas XI (sebelas) dua kelas dan kelas XII (dua belas) dua kelas dengan tiap kelas masing-masing 30 orang siswa, tenaga pendidik yang ada di SMK tersebut berjumlah 20 orang guru. Teknis tata kelola agenda kelas di SMK Generasi Madani menggunakan media chat seperti whatsapp dan telegram dimana media tersebut memiliki fungsi utama yaitu komunikasi. Dalam penyebaran informasi agenda sering terjadi penimbunan jadwal acara yang direncanakan pada grup chat dari setiap kelas karena banyaknya komunikasi dalam sebuah forum. Dengan demikian peneliti bertujuan dengan adanya sistem informasi tata kelola agenda kelas di harapkan dapat mempermudah pengelolahan agenda dan publikasi informasi agenda setiap kelas kepada penduduk sekolah sehingga permasalahan seperti penimbunan informasi dapat diatasi. Penelitian ini menggunakan metode pengambilan data kualitatif, pengambilan data yang dibutuhkan dengan cara observasi, wawancara, dan studi pustaka. alat yang digunakan untuk merancang sistem tersebut berupa Flowchart, Usecase Diagram, Activity Diagram, Class Diagram, Entity Relationship Diagram dan Perancangan Antarmuka. Sedangkan dalam pembuatan sistem ini menggunakan codeigniter yang merupakan framework PHP, serta MySQL sebagai tempat penyimpanan data. Skripsi ini menjelaskan proses perancangan sistem informasi tata kelola agenda kelas berbasis website pada smk generasi madani. Dari analisis yang telah dilakukan diharapkan sistem tersebut dapat membantu pihak kelas dalam penginputan data agenda dan juga data informasi sehingga lebih tertata rapi dan lebih efektif.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Agung Sutikno, S.Kom, M.M.S.I |
Uncontrolled Keywords: | Perancangan, Sistem Informasi, Agenda, Codeigniter, MySQL |
Subjects: | 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum |
Divisions: | Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Teknik Informatika |
Depositing User: | Unnamed user with email anasghozali@unusia.ac.id |
Date Deposited: | 12 Feb 2025 03:30 |
Last Modified: | 12 Feb 2025 03:30 |
URI: | https://repository.unusia.ac.id/id/eprint/739 |