Niswah, Fitrotun (2021) Hubungan antara internalisasi sosiokutural dengan kualitas citra tubuh pada remaja penggemar korean wave di JABODETABEK. Diploma thesis, UNUSIA.
FITROTUN NISWAH-PSI 15010004.pdf
Download (1MB)
Abstract
Korean Wave atau gelombang Korea hingga saat ini mengalami banyak sekali perkembangan dan sangat digandrungi oleh semua kalangan terutama remaja diseluruh dunia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara internalisasi sosiokultural dengan kualitas citra tubuh pada remaja penggemar Korean Wave di daerah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi atau JABODETABEK. Teknik sampling yang digunakan adalah Snowball Sampling dengan jumlah responden sebanyak 140 remaja di daerah JABODETABEK, dan seluruh data responden diperoleh dari penyebaran kuesioner. Alat ukur yang digunakan untuk mengukur internalisasi sosiokultural yang didalamnya terdapat dimensi sociocultural pressure dan internalisasi tampilan tubuh adalah SATAQ-4 (Sociocultural Attitudes Towards Appearance Questionnaire) oleh Thompson dan rekannya. Sedangkan alat ukur yang digunakan untuk mengukur citra tubuh menggunakan BIQLI (Body Image Quality of Life Inventory) yang akan diadaptasi dari Cash dan Fleming. Pendekatan kuantitatif digunakan dalam melakukan penelitian ini. Data yang diperoleh menggunakan kuesioner kemudian dilakukan pengujian dengan menggunakan Softwere SPSS 24.0 for Windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan signifikan antara internalisasi sosiokultural dengan kualitas citra tubuh, dan tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara internalisasi sosiokultural dengan kualitas citra tubuh
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Internalisasi Sosiokutural, Citra Tubuh |
Subjects: | 100 - Filsafat dan Psikologi > 150 Psikologi (ilmu jiwa) > 150 Psikologi (ilmu jiwa) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial > S1 Psikologi |
Depositing User: | Unnamed user with email anasghozali@unusia.ac.id |
Date Deposited: | 03 Aug 2023 09:35 |
Last Modified: | 10 Aug 2023 08:26 |
URI: | https://repository.unusia.ac.id/id/eprint/73 |