Hanifah, Rafi (2022) PENERAPAN PROGRAM INTENSIF BERSERTIFIKAT DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI MENGHAFAL AL QURAN PADA SANTRI DI MA’HAD SUNNAH HOMESCHOOLING SKOBA MADANI PARUNG. Diploma thesis, UNUSIA.
Rafi Hanifah-18130178.pdf
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya penerapan, faktor pendukung dan penghahambat, dan hasil dari program internsif bersertifikasi dalam meningkatkan kompetensi menghafal Al-Qur’an pada santri di MHS SKOBA Madani Parung.
Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian lapangan (field research) menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, ustadz pembimbing tahfizh dan santri akhwat rumpun empat. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Teknik pengabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah penulis menggunakan creadibility, transfermability, dependability, dan confirmability.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Penerapan program intensif bersertifikat merupakan kegiatan tahfizh dalam bentuk tasmi’ mingguan dan bulanan wajib yang rutin dilaksanakan pada setiap hari Jumat dan wajib diikuti oleh seluruh santri MHS SKOBA Madani Parung. Bentuk-bentuk kegiatan dari program intensif bersertifikat adalah pembacaan doa awal kegitan, tasmi’ mingguan dan bulanan, pemberian sertifikat dan bingkisan dan pemberian nasihat oleh ustadz atau ustadzah maupun kepala yayasan. Faktor pendukung dalam program intensif bersertifikat ini adalah adanya dukungan penuh dari Ma’had, memberikan prioritas waktu utama bagi santri yang akan tasmi’ satu juz dengan murajaah full tanpa mengikuti mata pelajaran lain selama satu pekan dan pemberian piagam serta reward. Faktor penghambat dalam program intensif bersertifikat ini adalah banyaknya kegiatan diluar tahfizh yang diikuti santri, dan Kemajuan dalam bidang teknologi. Dan hasil yang dimaksud pada tulisan ini mengacu pada kualitas dan kuantitas sesuai dengan indikator penilaian menghafal Al- Qur’ an yang dikuatkan melalui program merupa nilai kelancaran dalam menghafal Al- Qur’ an, kesesuaian bacaan dengan kaidah ilmu tajwid, dan fasahah
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : Dede Setiawan, M.M.Pd |
Uncontrolled Keywords: | Program Intensif, Kompetensi, Tahfizh Al-Qur’an |
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370 Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email anasghozali@unusia.ac.id |
Date Deposited: | 10 Oct 2023 06:43 |
Last Modified: | 10 Oct 2023 06:43 |
URI: | https://repository.unusia.ac.id/id/eprint/521 |