Zaenah, Syarifah (2021) UPAYA GURU DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI DALAM PELAJARAN FIKIH SELAMA PEMBELAJARAN DALAM JARINGAN DI MA AL-MUDDATSIRIYAH. Diploma thesis, UNUSIA.
SYARIFAH ZAENAH-17130023.pdf
Download (1MB)
Abstract
Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya guru dalam meningkatkan minat belajar peserta didik selama pembelajaran dalam jaringan. Yang ingin dijawab dalam penelitian ini: (1) Bagaimana minat belajar peserta didik kelas XI dalam pelajaran fikih selama pembelajaran dalam jaringan? (2) Bagaimana upaya guru dalam meningkatkan minat belajar peserta didik kelas XI selama pembelajaran dalam jaringan? (3) Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam meningkatkan minat belajar peserta didik kelas XI dalam pelajaran fikih selama pembelajaran dalam jaringan?.
Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Dalam pengumpulan data, peneliti menggunakan teknik observasi wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan verifikasi dengan mengambil kesimpulan. Dalam mengecek validitas data peneliti menggunakan uji kredibilitas, transferability, dan dependability.
Dari hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa upaya guru dalam meningkatkan minat belajar peserta didik kelas XI dalam pelajaran fikih selama pembelajaran dalam jaringan adalah dengan memberikan contoh berdasarkan pengalaman peserta didik dengan materi yang disampaikan, penyampaian materi yang santai dan dengan bahasa yang mudah dipahami agar menciptakan suasana yang nyaman selama pembelajaran, menggunakan metode pembelajaran yang bervariasi, menggunakan media pembelajaran yang mudah dipahami serta didik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Upaya Guru, Minat Belajar, Dalam Jaringan |
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370 Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email anasghozali@unusia.ac.id |
Date Deposited: | 25 Sep 2023 05:31 |
Last Modified: | 25 Sep 2023 05:31 |
URI: | https://repository.unusia.ac.id/id/eprint/429 |