Ramdan, Cecep (2019) PERANAN KEDISIPLINAN GURU DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA MDT MAHADUL AYTAM JAKARTA BARAT. Diploma thesis, UNUSIA.
Cecep Ramdan-13130254.pdf
Download (2MB)
Abstract
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peranan kedisiplinan guru dalam meningkatakan prestasai belajar siswa MDT Mahadul Aytam Jakarta Barat. Serta mengetahui kendala dan solusi yang dihadapi dan hasil prestasi belajar di MDT Mahadul Aytam Jakarta Barat.
Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan metode penelitian deskritif analisis. Adapun sumber data yang peneliti gunakan yaitu: observasi, dokumentasi, dan wawancara, sementara analisis datanya menggunakan triangulasi deduktif dan induktif.
Penelitian ini dilakukan di MDT Mahadul Aytam Jakarta Barat pada pagi hari dalam waktu satu bulan.
Penelitian ini menyimpulkan bahwa peranan kedisiplinan guru dalam meningkatkan prestasi belajar siswa itu sangat penting karena seorang guru atau pendidik itu harus bisa memberikan contoh yang baik kepada siswa-siswanya, seorang guru yang kurang disiplin bisa memberikan dampak negatif terhadap siswa-siswa dari segi sikap, belajar, dan lain lain.
Sementara kendala kurang disiplin guru dalam mengajar tejadi karena adanya tugas-tugas dari pesantren serta solusi dalam kendala tersebut di harapkan kepada kepala sekolah untuk bisa bersikap tegas terhadap guru-guru yang kurang disiplin dan kepada guru-guru di harapkan untuk bisa lebih disiplin lagi dalam mengajar.
Dengan demikian kurangnya disiplin guru terhadap proses belajar mengajar memberikan dampak negatif terhadap prestasi belajar siswa seperti nilai nilai ulangan yang tidak mencapai target, dan kurang motivasi belajar serta sikap yang kurang baik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kedisiplinan Guru, prestasi Belajar |
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370 Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email anasghozali@unusia.ac.id |
Date Deposited: | 13 Sep 2023 03:53 |
Last Modified: | 13 Sep 2023 03:53 |
URI: | https://repository.unusia.ac.id/id/eprint/288 |